Ari Nuraya's Blog

Tips Merawat Hewan Peliharaan

October 17, 2009
Leave a Comment
Tips Merawat Hewan Peliharaan

Memiliki hewan peliharaan memang menyenangkan. Disaat pikiran sedang dipenuhi oleh tugas-tugas kantor yang bertumpuk, maka bermain-main dengan hewan peliharaan dapat membantu melepaskan stress. Banyak hewan yang dapat dijadikan peliharaan di rumah. Diantaranya ikan, kucing, atau anjing. Biasanya orang memelihara anjing di rumahnya karena selain dapat menjadi penjaga rumah, ia pun bisa menjadi teman bermain yang menyenangkan. Namun masih banyak orang yang tidak mengerti bagaimana caranya merawat hewan peliharaan khususnya anjing.

Berikut ini ada beberapa tips memelihara anjing yang mungkin dapat bermanfaat :
  1. Anjing sebaiknya dimandikan paling tidak sekali dalam satu minggu. Memandikannya pun tidaklah sulit. Cukup disiram dengan air sambil diberi shampoo khusus.
  2. Sangat dianjurkan untuk secara rutin membawa anjing peliharaan anda ke dokter hewan. Selain untuk memeriksakan kesehatannya, anjing anda juga memerlukan vaksinasi agar terhindar dari penyakit seperti rabies.
  3. Biasakanlah mengajak bermain anjing peliharaan anda paling tidak satu kali dalam sehari. Tidak perlu menyediakan jadwal khusus untuk bermain dengan anjing. Bermain dengan anjing dapat dilakukan kapan saja. Anjing dapat merasakan kasih sayang sang pemilik apabila sering-sering mendapatkan sentuhan.
  4. Tidak ada salahnya apabila anda memiliki dana lebih untuk membawa anjing peliharaan anda ke salon khusus hewan. Disini dapat dilakukan perawatan-perawatan ekstra bagi anjing anda seperti menggunting kuku atau merapihkan bulu anjing.
  5. Sediakan mainan khusus untuk anjing seperti mainan tulang atau bola. Mainan-mainan tersebut dapat menemani si anjing pada saat pemiliknya sedang tidak berada di rumah.
  6. Memberi makan anjing sebaiknya dilakukan dua hingga tiga kali dalam sehari. Akan lebih baik apabila anjing anda diberikan makanan khusus anjing atau dogfood yang dapat dibeli di supermarket atau petshop. Pastikan untuk memilih dogfood yang paling disukai oleh anjing anda serta mengandung vitamin dan protein yang dapat membantu pertumbuhan dan kesehatannya.


Posted in Uncategorized

Metromini

October 15, 2009
Leave a Comment

Ini postingan kedua saya tentang transportasi umum di Jakarta.
Sudah bosan saya melihat bus kota (metromini khususnya) yang suka sembarangan memindahkan penumpangnya ke bus lain. Maksud saya, kalau memang supir bus mau muter balik, kenapa dari awal mereka tetap menaikkan penumpang? Yang saya tidak mengerti lagi adalah kenapa bus tersebut tidak menyelesaikan trayeknya sampai tujuan? Apakah memang sebegitu sulitnya sampai di tujuan?
Barangkali memang ini semua karena sistem setoran yang berlaku. Apa memang tidak ada sistem lain yang bisa diterapkan? Kenapa tidak kembali menerapkan sistem karcis? Supaya awak bus ada ketenangan ketika menjalankan tugasnya alias tidak diuber-uber setoran. Penumpang juga pasti lebih banyak.


Posted in Uncategorized

Tempat Bermain Anak

October 2, 2009
Leave a Comment

Tempat Bermain Anak

Sering bingung apabila weekend tiba dan kita belum punya rencana untuk mengisi liburan? Kenapa tidak mengajak anak anda bermain? Di Jakarta kini banyak bermunculan tempat-tempat bermain untuk anak-anak.
Nanti saya akan coba berikan daftar tempat-tempat bermain anak yang ada di Jakarta dan sekitarnya.
Mudah-mudahan dapat membantu ya.


Posted in Uncategorized